DAERAH TNI / POLRI 

Kodim 0104/Atim dan Polres Langsa Apel Bersama Tingkatkan Soliditas

REPORTASE  BHAYANGKARA

Langsa – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan soliditas, Kodim 0104/Aceh Timur bersama Polres Langsa melaksanakan apel gabungan dan olahraga bersama, bertempat di Lapangan Upacara Makodim setempat, Jum’at (24-02-2023).

Diawali dengan apel gabungan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Langsa AKBP Muhammadun, S.H., dan dipampingi Dandim 0104/Atim Letkol Inf Agus Al Fauzi, S.I.P.,M.I.Pol., yang diikuti personel Kodim 0104/Atim dan Polres Langsa.

Dalam kesempatan itu Kapolres Langsa selaku pemimpin apel dalam sambutannya menegaskan, soliditas dan sinergitas TNI dengan Polri tidak akan pernah rapuh dan akan selalu ada dalam menjaga keutuhan wilayah NKRI.

“Kepada seluruh Babinsa dan Bhabinkamtibmas bahwa kalianlah ujung tombak negara kesatuan Republik Indonesia, yang akan berada di tengah-tengah masyarakat di lapangan dan menjadi mata dan telinga serta, dapat memberikan informasi dan akurat sehingga pimpinan bisa memberikan informasi yang tepat dalam mengantisipasi hal-hal yang berpotensi akan terjadi konflik di wilayah,” tuturnya.

Hal ini bagian dari mengimplementasikan perintah Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono S.E, M.M., bahwa prajurit TNI dan Polri harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat apapun itu bentuknya dan mencari solusi yang terbaik.

“Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh rekan prajurit TNI dan Polri yang telah antusias melaksanakan Apel Gabungan TNI-POLRI semoga dengan kegiatan ini sinergitas TNI dengan Polri menjadi solid,” tegasnya.

Ditempat yang sama Dandim 0104/Atim juga menambahkan, bahwa sinergitas TNI-POLRI penting sebagai pondasi ketahanan Negara untuk menjaga situasi yang kondusif guna mendukung Pembangunan Nasional.

” TNI-POLRI harus solid, terima kasih kepada Pak Kapolres bersama Anggota atas kerjasama dan sinergitas yang terjalin selama ini, semoga ke depan tetap terpelihara dengan baik.

Mari kita tunjukkan kepada pemerintah daerah OPD dan yang utama masyarakat sekitar, bahwa solidaritas TNI-POLRI di Kota Langsa dalam mengawal wilayah Kota Langsa, juga setiap kebijakan dari pemerintah maupun kebijakan dari pimpinan kokoh dan kuat. Sinergitas ataupun soliditas ini harus selalu kita pelihara, ”pungkas Dandim.

Pantauan di lokasi oleh Tim Media Center Kodim 0104/Atim, usai pelaksanaan Apel Gabungan tersebut juga dilaksanakan Senam SKJ 48 dan dilanjutkan jalan santai yang diikuti oleh personel TNI Kodim 0104/Atim, personel Polres Langsa, anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Dim 0104 Aceh Timur Koorcab Rem 011 PD Iskandar Muda, anggota Bhayakari Polres Langsa, tamu dan undangan yang hadir. (Red)

Related posts

Leave a Comment